10 Gedung Pencakar Langit Paling Mempesona



- Kemegahan gedung-gedung pencakar langit, sering kali menjadi identitas khusus sebuah negara. Tak jarang daya tarik traveler mengunjungi sebuah destinasi karena gedung-gedung ini. Sambutlah, 10 gedung baru yang terbaik di dunia!

10 Gedung pencakar langit yang baru ini, mulai menunjukkan pesonanya dan membuat dunia terpukau. Dalam acara penghargaan Emporis Skyscraper Award, ternyata gedung-gedung ini yang berhasil memenangkannya.



8 Spruce Street di New York

Emporis Skyscraper Award juga dianggap sebagai Oscar-nya dunia arsitektur. Di posisi pertama ada gedung 8 Spruce Street di New York. Diungkapkan juri, gedung 76 lantai yang juga dijuluki sebagai tower terbesar di dunia ini punya bentuk yang menonjol dan terlihat luar biasa di langit Manhattan.

Ketika traveler melihat gedung ini, dari setiap sudutnya akan terlihat berbeda dan seolah berubah. Bangunan setinggi 265 meter ini pun terbuat dari 10.500 pipa stainles berbagai bentuk.


Etihad Towers di Abu Dhabi

Di tempat kedua ada Al Hamra Tower di Kuwait dengan tinggi 412 meter. Gedung ini dikagumi karena desainnya yang bisa melindungi gedung sekaligus pengunjungnya dari hantaman panas matahari. Para juri juga memuji pahatan di dalam gedung, jendela miring di dinding bagian selatan, dan suguhan panorama dari seluruh kota.

Ibukota Uni Emirat Arab, Abu Dhabi berada ditempat ketiga dengan Etihad Towers. Kompleks gedung ini mempunyai tiga menara apartemen, satu menara perkantoran, dan satu menara hotel.


Refleksi Keppel Bay di Singapura

Sementara itu, di posisi keempat ditempati oleh gedung KK100 di Shenzhen, China dan diikuti oleh Great American Tower di Cincinnati, AS. Kerennya, gedung Great American Tower ini terinspirasi dari mahkota yang dikenakan oleh mendiang Diana, Princess of Wales.

Hitung mundur, berikut 10 gedung pencakar langit terbaik di dunia:

10. Tianjin Global Financial Centre di Tianjin, tinggi 336,9 m, 72 lantai.
9. Reflections at Keppel Bay di Singapura, tinggi 120-178 m, 21-41 lantai
8. Northeast Asia Trade Tower di Incheon, tinggi 308 m, 68 lantai
7. F&F Tower di Panama City, tinggi 242,9 m, 52 lantai
6. Great American Tower, Cincinnati, 202,69 m, 41 lantai
5. Victoria Tower di Stockholm, 117,6 meter, 34 lantai
4. KK100 di Shenzhen, 441,8 m, 100 lantai
3. Etihad Towers di Abu Dhabi, 217,5-305,3 m, 56-79 lantai
2. Al Hamra Tower di Kuwait City, 412 meter, 80 lantai
1. 8 Spruce Street di New York, 265,1 m, 76 lantai

Follow On Twitter